PERTOLONGAN PERTAMA PADA SESEORANG YANG TIDAK SADARKAN DIRI DAN BERNAFAS

15 February 2021 21:50:05 Dibaca : 7014 Kategori : Pendidikan Kesehatan
  1. Periksa nafasnya dengan memiringkan kepalanya ke belakang dan amati atau rasakan apakah mereka bernafas. Ketika seseorang tidak sadarkan diri, otot-ototnya lentur dan lidahnya bisa menutupi saluran nafas sehingga dia menjadi sulit bernafas. Memiringkan kepalanya ke belakang dapat membuka saluran udara dan menarik lidah keluar. Mengamati dadanya, dapat melihat apakah bergerak atau tidak, dan merasakan nafasnya di pipi anda, hal ini untuk mengidentifikasi apakah korban masih bernafas atau tidak
  2. Miringkan tubuhnya ke satu sisi dan miringkan kepalanya ke belakang. Posisi dengan kepala miring ke belakang akan membantu aliran udara dan pastikan bahwa lidahnya ke depan dan darah atau muntahan keluar
  3. Hubungi dan atau bawa penderita ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan pertolongan lanjutan.

 

Mengapa saya harus memiringkan kepalanya ke belakang untuk memeriksa nafasnya?

Ketika seseorang tidak sadarkan diri, lidahnya dapat menutupi saluran nafas. Memiringkan kepalanya kebelakang akan membuka saluran pernafasan, sehingga korban lebih mudah untuk bernafas. Jika seseorang mengalami cedera punggung atau leher, upayakan leher korban tetap dalam posisi lurus tidak bergerak

Apakah saya harus mencoba berbicara dengan penderita?

Ya, bicaralah dengannya dan tenangkan dia. Walaupun mungkin dia tidak menjawab anda, penderita mungkin saja masih bisa mendengar apa yang sedang terjadi.