PERILAKU ASERTIF SISWA SMK NEGERI 2 GORONTALO

12 June 2023 09:54:59 Dibaca : 58 Kategori : JURNAL PUBLIKASI

Anggriyani Maitala, Mardia Bin SMith, Jumadi Mori Salam Tuasikal

Abstrak

Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif yang mendeskripsikan perilaku asertif siswa kelas XI di SMK Negeri 2 Gorontalo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku asertif siswa kelas XI di SMK Negeri 2 Gorontalo. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMK Negeri 2 Gorontalo, yang berjumlah 395 siswa sedangkan pengambilan sampel penelitian dengan teknik total sampling berjumlah 50 siswa dan teknik analisis data menggunakan analisis persentase. Berdasarkan hasil penelitian yang dianalisis dengan analisis persentase menunjukkan bahwa dari perilaku asertif siswa kelas XI di SMK Negeri 2 Gorontalo dengan indikator bicara asertif memiliki persentase 52% (rendah), kemampuan mengungkapkan perasaan memiliki persentase 64,3% (sedang), menyapa atau memberi salam kepada orang lain memiliki persentase 57,83% (sedang), ketidaksepakatan memiliki persentase 63% (sedang), menyatakan alasan memiliki persentase 62,6% (sedang), berbicara mengenai diri sendiri memiliki persentase 56% (sedang), menghargai pujian dari orang lain memiliki persentase 52% (rendah), menolak untuk menerima begitu saja pendapat orang yang suka berdebat memiliki persentase 47,6% (rendah), menatap lawan bicara memiliki persentase 46,6% (rendah), respon melawan rasa takut memiliki persentase 54,6% (rendah). Berdasarkan olahan data secara keseluruhan maka hasil secara keseluruhan perilaku asertif siswa kelas XI di SMK Negeri 2 Gorontalo memiliki persentase sebersar 55,65% berada pada kategori sedang.

Kata Kunci: Deskripsi, perilaku asertif, Remaja

Full Text: PDF DOWNLOAD

Publish: Vol 2 No 2 (2023): Volume 2 Nomor 2 (April 2023)